Jumat, 11 November 2011

SIAPA KITA

Jika mendefinisikan karaktermu sendiri menjadi hal yang begitu sulit, mungkin kamu harus kembali mengulang perkenalan. Perkenalan antara kamu dengan dirimu.

Pepatah mengatakan, seseorang tidak akan menang menghadapi hidup, jika ia belum menang melawan dirinya. Strategi untuk menang, banyak disebutkan oleh para ahli dalam berbagai versi baik dilihat dari dasar hukum, peperangan, serta sejarah. Tapi yang jelas, untuk bisa menang kita harus mengenal siapa musuh kita, apa kelebihan, apa kekurangan, setepat mungkin. Sehingga kita bisa membuat strategi yang jitu. yagitu? yea..klo menurtku :p

Mengenal diri kita, adalah bagian dari menjalankan amanah sebgai pemimpin, pemimpin thd diri sendiri. Keberhasilan memimpin diri sendiri akan memberi efek saat kita memimpin orang lain. Maka segeralah kembali mengenali hatimu, mengajak bicara jiwamu, dan menyapa ragamu. Lihat mereka lebih dekat, sapa mereka lebih sering, perbaiki apa yang rusak, sembuhkan apa yang sakit, pertahankan apa yang baik, buang semua yang buruk.

Saat satu demi satu kita kenali mereka, saat itulah kita mengenal potensi diri kita. Dan saat itu pula, kita bisa yakin untuk mengambil keputusan, siapa kita. I think.


Tidak ada komentar: